Friday, June 8, 2012

Fenomena Printer DTG dan Kaos Polos

Dalam dua tahun ini sedang menjamur bisnis sablon dengan menggunakan printer DTG. Printer DTG adalah direct to garment printer atau proses print langsung ke fabric seperti kaos, mouse pad bahkan print ke permukaan batu pun dapat dilakukan

Adapun keuntungan-keuntungan menggunakan printer DTG
1. Lebih praktis dan ekonomis
2. Bisa langsung print di kaos polos tanpa menggunakan screen
3. Gradasi warna sangat sempurna
4. Sangat menguntungkan untuk order dalam jumlah kecil

Berikut proses print kaos polos dengan munggunakan printer DTG di kaos putih:
1. Gunakan aplikasi fovorite anda (apabila menggunakan printer DTG tanpa tinta putih) dan siapkan gambar yang akan diprint, sesuaikan posisi dan atur besar gambar sesuai dengan keinginan.
2. Siapkan kaos polos di platen/tatakan kaos. Pastikan permukaan kaos rata. Jika tidak rata press terlebih dahulu dengan menggunakan heat press
3. Lakukan proses print
4. Setelah selesai lakukan proses press  dengan menggunakan heat press selama 60 detik dengan suhu 165 celcius
5. Proses print kaos polos selesai

Sedangkan untuk proses print di kaos hitam atau warna gelap adalah:
1. Pastikan printer DTG memiliki kemampuan untuk print tinta putih.
2. Semprotkan pretreatment secara merata di bagian kaos yang akan diprint
3. Heat press permukaan kaos yang telah disemprot pretreatment selama 40 detik
4. Siapkan kaos di platen/tatakan
5. Atur dan print gambar dengan menggunakan software RIP favorite anda
6. Proses finishing dengan heat press selama 120 detik dengan suhu 165 celcius
7. Selesai